Search
Close this search box.

Bukan Radang Tenggorokan Biasa, Waspada Infeksi Kelamin Ini

Memang terasa aneh bila infeksi kelamin bisa picu radang tenggorokan. Tetapi ternyata inilah yang harus diperhatikan untuk Anda yang sudah aktif secara seksual. Ada beberapa infeksi kelamin yang bisa memberikan keluhan sakit tenggorokan sulit sembuh, salah satunya adalah gonore. Gonore memang sudah dikenal bisa menyebabkan beberapa masalah di organ tubuh selain infeksi di kelamin. Tapi, bagaimana kronologi penyakit gonore bisa tenggorokan? Yuk kita cari bahas bersama di bawah ini.

Sakit tenggorokan sulit sembuh

Seks Oral Bisa Sebabkan Sakit Tenggorokan Sulit Sembuh?

Bagi setiap pasangan memang memiliki cara tersendiri dalam melakukan aktivitas seksual. Salah satunya dengan melakukan seks oral sebagai bagian foreplay sesaat melakukan hubungan seksual.

Selain itu, foreplay memang diperlukan dalam hubungan seksual agar terasa intim, meningkatkan kepercayaan dan kenikmatan tersendiri antara anda dan pasangan.

Namun, ternyata ada sisi buruk melakukan seks oral yang bisa memicu penyakit menular seksual yaitu penyakit gonore.

Infeksi sakit tenggorokan sulit sembuh oleh sebab kebiasaan seks oral & paling sering dipicu oleh bakteri Neisseria gonorrhoeae atau gonore. Infeksi sakit tenggorokan ini disebut faringitis gonore atau gonore tenggorokan, ini bisa muncul lewat kontak langsung dengan cairan kelamin yang terinfeksi bakteri gonore.

Bakteri gonore ini kemudian memicu peradangan di jaringan tenggorokan dan menimbulkan keluhan sakit tenggorokan sulit sembuh. Sehingga seseorang yang mengalami faringitis gonore mirip dengan radang tenggorokan lain, seperti batuk, susah menelan hingga demam.

Bila diperiksa, tenggorokan yang terinfeksi gonore ini terlihat merah atau dijumpai cairan berwarna keputihan ataupun kekuningan (reak).

Sakit Perut dan Panggul Jangan Anggap Remeh, Waspada Infeksi Kelamin

Apa saja gejala gonore?

Gejala gonore pada umumnya dikenal dengan kencing nanah, tapi seiring bakteri gonore ini berkembang dalam tubuh. Ada beberapa gejala penyerta yang bisa dirasakan. Tetapi perlu diingat, tiap pribadi memiliki gejala yang berbeda-beda.

Gejala sakit tenggorokan sulit sembuh ini bisa dijumpai pria ataupun wanita sekalipun. Tetapi pada pria gejala umum yang sering dijumpain adalah kencing keluar nanah, bengkak pada testis, nyeri saat kencing atau sering buang air kecil, mata merah dan keluar nanah, anus keluar nanah bahkan darah.

Sementara pada wanita, gejala gonore sulit dideteksi. Tetapi Anda bisa curiga bila miss v bengkak dan gatal, keputihan tidak normal, nyeri pada panggul, sakit saat berhubungan seksual, keluar darah di luar masa menstruasi. Begitu juga bila nyeri dan sakit buang air kecil, anus gatal & nyeri hingga keluar nanah.

Jika memang Anda mencurigai gonore, segeralah lakukan pemeriksaan pada dokter kulit dan kelamin. Atau hubungi layanan konsultasi dokter online gratis Klinik Pandawa via CHAT/SMS/ TLP 0821-1141-0672 (Rahasia terjamin).

Susah Buang Air Kecil? Beberapa Hal Ini Mungkin Dapat Menjadi Alasannya

Faktor risiko terkena gonore tenggorokan

Bila Anda termasuk sering melakukan seks oral, baik pria dengan pria, wanita dengan wanita, semuanya berpotensi mengalami sakit tenggorokan sulit sembuh.  Terlebih bila seks oral sesame pria akan lebih berisiko tinggi sebanyak 10-25 persen.

Gonore tenggorokan ini dapat sembuh sendirinya dalam kurun 1 minggu hingga 3 bulan. Hanya saja, pada beberapa kasus, bila infeksi tidak segera diobati maka bisa menyebar ke area tubuh lainnya atau yang disebut gonore diseminata.

Gejala gonore di tenggorokan pada pria dan wanita sama dan terjadi setelah adanya kontak seks melalui oral sekitar 7 hingga 21 hari dengan area genital atau anal pasangan seksual yang terinfeksi gonorrhea. Dan perlu diketahui, gonore umumnya tidak menular saat penderita berciuman.

Gonore bisa berpindah ke objek lain dengan kontak langsung dengan menggunakan jari maupun mainan seks yang menyentuh kelamin, anus maupun area mata.

Awas, Infeksi Gonore Tak Hanya Di Kelamin Tapi Bisa Di Leher

Bahayakah sakit tenggorokan sulit sembuh akibat gonore?

Dari semua penyakit kelamin yang tidak segera ditindaklanjuti maka berpotensi menyebabkan komplikasi. Diantaranya seperti:

  • Terinfeksi gonore tenggorokan atau faringitis gonore
  • Terinfeksi penyakit kelamin lainnya seperti sifilis, herpes, klamidia hingga HIV
  • Memicu gangguan alat reproduksi baik pria maupun wanita
  • Mengganggu kesuburan atau janin

Tapi Anda tak perlu khawati, sebab gonore bisa disembuhkan asal Anda lakukan sedini mungkin.

Pencegahan Gonore di Tenggorokan

Pencegahan agar tidak mengalami infeksi gonore atau infeksi menular seksual lainnya, yakni Anda bisa mencegah kontak seksual tidak aman atau seks menyimpang. Gunakan juga selalu pelindung kondom (meski tidak 100 persen efektif) dapat menurunkan risiko penularan infeksi menular seksual, termasuk faringitis gonore.

Kemudian, Anda juga perlu mencegahnya dengan tidak berganti pasangan seksual dan setialah pada satu pasangan saja. Dan lakukan pemeriksaan secara berkala demi mencegah kemungkinan terburuk.

Gonore Bisa Sembuh, Segera Periksakan Diri

Gonore yang bisa menyebabkan sakit tenggorokan sulit sembuh ini tentu saja bisa normal kembali, asal Anda mengikuti pengobatan yang dianjurkan oleh dokter kulit kelamin hingga tuntas. Umumnya untuk mengobati gonore ini dokter sebelumnya akan melakukan pemeriksaan fisik seperti melihat tenggorokan Anda dan menanyakan seputar aktivitas seks Anda dengan pasangan.

Selanjutnya dokter akan melanjutkan pemeriksaan penunjang seperti pengambilan urin, sampel cairan kelamin maupun swab di tenggorokan Anda. Jika memang terbukti disebabkan oleh bakteri gonore, dokter akan memberikan obat antibiotik baik minum maupun suntik.

Ajak juga pasangan Anda untuk pemeriksaan karena dikhawatirkan memiliki infeksi kelamin yang sama ataupun berbeda. Perlu digaris bawahi, pada banyak kasus sering ditemui, satu penderita bisa memiliki infeksi kelamin lebih dari satu. Seperti sifilis, herpes, klamidia ataupun HIV.

Sebab itu mulai sekarang lakukan pencegahan seperti yang disebutkan di atas, dan bila mencurigai gejala-gejala gonore, segera lakukan pemeriksaan. Hubungi layanan konsultasi dokter online gratis Klinik Pandawa via CHAT/SMS/ TLP 0821-1141-0672 (Rahasia terjamin).

 

 

Share: