Search
Close this search box.

Iniloh 6 Tanda Kamu Butuh Suntik Botox!

Usia yang semakin bertambah, otomatis ada perubahan penampilan yang ikut juga bertambah. Salah satunya muncul kerutan, garis-garis halus penuaan serta kulit yang mengendur tidak sekencang dulu. Kondisi ini lantas membuat rasa percaya diri menurun dan khawatir bisa lebih parah. Tapi, sebenarnya kamu tak perlu khawatir atau bingung sebab sekarang ini sudah banyak teknologi kecantikan untuk awet muda. Sebut saja seperti suntik botox. Nah, tapi seperti apa tanda butuh suntik botox yuk kita lihat di bawah ini.

tanda butuh suntik botox

Apa itu Suntik Botox?

Sebelum tahu tanda butuh suntik botox, kamu harus tahu dahulu seperti apasih prosedur suntik botox ini. Botox sendiri merupakan obat yang bekerja melemahkan atau melumpuhkan otot. Botox atau botulinum toxin ini bisa mengurangi kerutan atau kulit mengendur serta mampu mengobati beberapa kondisi medis lainnya.

Pada dasarnya, botox merupakan protein yang terbuat dari toksin botulinum. Ini seperti racun yang sama yang memicu botulisme. Meski bersifat toksin atau racun, namun ketika dokter mengaplikasikannya dengan tepat dan sesuai dosis, obat ini memiliki banyak manfaat. Terutama dalam hal kosmetik atau kecantikan dan manfaat dalam dunia medis.

Selain dikenal ampuh untuk atasi masalah penuaan dini dan kontur wajah, prosedur botox juga bisa mengatasi keringat berlebih di area ketiak, mata malas, migrain, disfungsi oto kandung kemih dan sebagainya.

BACA JUGAMiss V Kembali Rapat dan Kencang? Ini Dia Caranya!

Bagaimana cara kerja suntik botox?

Suntik botox yang sudah disetujui FDA atau Food and Drug Administration, memiliki cara kerja dengan cara menyuntikan cairan botox ke otot-otot yang ingin diperbaiki. Setelah disuntikkan maka otot tersebut akan melemah sehingga bisa menghasilkan kulit kembali kencang dan mulus.

Umumnya, prosedur suntik botox digunakan untuk atasi kerutan berlebih di area dahi, area sekitar mata, dan rahang.

Soal hasilnya, suntik botox sayangnya tidak bisa permanen dan hanya bertahan 4-6 bulan. Sehingga kamu butuh penyuntikan ulang apabila ingin tetap terlihat awet muda.

BACA JUGA: BYE-BYE PESEK, INI DIA CARA MEMANCUNGKAN HIDUNG PALING AMPUH & AMAN

6 Tanda Butuh Suntik Botox

Suntik botox bisa dilakukan oleh siapa saja baik wanita atau pria dewasa yang mana memang memiliki masalah kerutan atau penuaan. Nah berikut ini dia tanda tanda butuh suntik botox, diantaranya seperti:

  1. Memiliki kerutan dan penipisan kulit yang dalam

Tanda butuh suntik botox pertama yaitu sudah memiliki garis kerutan di wajah dan penipisan kulit dalam. Rata-rata orang yang sudah mulai memasuki usia 30an atau awal 40an sudah mulai mengeluh akan adanya garis-garis kerutan di permukaan wajah.

  1. Kerutan sangat terlihat bila berekspresi

Tanda butuh suntik botox selanjutnya adalah saat kamu berekspresi kerutan pun ikut muncul. Kondisi ini disebut rhytis dinamis, kerutan akan hilang saat ekspresi wajah kembali normal.

Biasanya terjadi saat tersenyum, area mata dan pipi akan memberikan ilusi kulit kerutan, serta area dahi. Jika amat terganggung, kamu bisa melakukan prosedur suntik botox ini.

  1. Tanda butuh suntik botox untuk atasi kontur wajah

Jika kamu memiliki masalah kontur wajah yang kurang ideal atau proporsional, kamu bisa pilih treatment ini. Suntik botox bisa mengatasi area wajah yang kurang asismetri. Seperti alis yang turun sebelah, area mata yang celong juga bisa diatasi.

  1. Tanda butuh suntik botox ketiak saat mudah berkeringat

Seperti yang disebutkan diatas, selain dikenal ampuh untuk atasi kerutan, botox juga bisa atasi keringat berlebih. Apabila kamu memiliki keringat berlebih dan mudah sekali keringat, dan bau ketiak yang tidak sedap bisa menjalani prosedur ini.

  1. Mempertegas garis rahang

Ini biasanya terjadi bagi kamu yang memiliki rahang bulat alias tertutup pipi yang bulat, bisa mengandalkan suntik botox rahang.

  1. Tanda butuh suntik botox dagu agar terlihat tirus dan oval

Umumnya sama seperti rahang, bila kamu memili dagu pendek atau masalah double chin dan pipi chubby kamu bisa tuntaskan dengan suntik botox dagu ini. Dengan prosedur ini, akan membuat ilusi dagu kamu jauh lebih menonjol, wajah lebih oval dan ideal. Kamu juga bisa kombinasi dengan filler dagu agar lebih tahan dan lebih menawan.

BACA JUGA: Wajah Tirus ala Artis Korea? Filler Dagu Solusinya!

Kapan harus suntik botox?

Yup, itulah beberapa tanda butuh suntik botox yang bisa kamu coba. Pastikan sebelum melakukan prosedur ini, kamu melakukan diskusi atau konsultasi dahulu pada dokter ahli. Perlu diingat, lakukan prosedur ini di klinik kecantikan atau rumah sakit yang sudah teruji dan bersertifikasi. Jangan tergiur harga yang murah, banyak harga murah yang tak menjamin kualitasnya.

Sahabat pandawa, punya rencana botox? Tak perlu ragu, Klinik Pandawa sudah teruji dan terjamin. Dokter-dokter, tenaga medis dan beautician yang handal siap melayani Anda. Selain botox, juga ada berbagai perawatan kecantikan lainnya seperti tanam benang, filler, infuse whitening, facial premium dan sebagainya.

Tunggu apalagi, buat janji sekarang. Hubungi layanan konsultasi Kami via SMS/TLP/ CHAT di nomor 0821-1141-0672 atau klik KONSULTASI GRATIS.

Share: