Search
Close this search box.

9 Cara Efektif Samarkan Kerutan di Wajah, Kamu Wajib Tahu

Wrinkle atau kerutan diwajah dapat saja muncul seiring bertambahnya usia. Walaupun wrinkle merupakan bagian alami dari proses penuaan, akan tetapi tidak dapat dipungkiri bahwa kerutan dapat mengganggu penampilan. Setelah usia 20 tahun, akan terdapat banyak perubahan pada sistem pelembab alami kulit dan diikuti dengan berkurangnya fungsi sistem jaringan kulit yang berakibat akan bertambah kering dan tampak lebih tua. Nah nggak sedikit orang mencari cara mengatasi kerutan di wajah, entah dengan cara alami ataupun bantuan medis di klinik estetika. Tapi sebelum kamu tertarik, kamu harus tahu dulu seputar kerutan atau wrinkle ini. Mari simak selengkapnya di bawah ini.

cara mengatasi kerutan di wajah

Mengenal Kerutan atau Wrinkle

Wrinkle atau kerutan merupakan kondisi utama dari proses penuaan. Perubahan pada kulit yang paling mudah dikenali sebagai akibat bertambahnya usia seseorang adalah kerutan ini. Kondisi ini merupakan masalah kulit wajah selain jerawat yang sering membuat para wanita khawatir.

Kerutan sekarang ini bisa menimpa pada wanita yang masih muda atau dibawah usia 20 tahun yang disebut dengan penuaan dini. Hal ini dapat diakibatkan karena tidak merawat kulit dengan benar, aktivitas sehari-hari, polusi ataupun faktor genetik.

Area yang sering terjadi wrinkle atau kerutan, yaitu pada bagian kulit yang sering terpapar sinar matahari seperti:

  • Bawah mata
  • Pipi
  • Dahi
  • Leher
  • Lengan
  • tangan

 

Beberapa Penyebab dan Faktor Risiko Munculnya Kerutan di Wajah

Ada banyak faktor yang menyebabkan munculnya kerutan di wajah, berikut beberapa faktor penyebab munculnya kerutan di wajah.

  • Hormon: Dimana perubahan hormon pada tubuh dapat menyebabkan kerutan
  • Matahari: Sinar UV A dan UV B dari matahari yang terkena kulit dapat berpengaruh pada pembentukan kolagen yang berdampak pada elastisitas kulit
  • Pola makan: kulit memerlukan asupan makan dari protein, mineral dan vitamin. Dianjurkan untuk mengkonsumsi air putih 8 gelas sehari untuk membantu menjaga kelembapan kulit.
  • Polusi dan asap rokok: Zat nikotin yang ada pada rokok dapat memeberi negative pada kulit.
  • Tertawa berlebihan: Tertawa berlebihan dapat menimbulkan kerutan pada wajah, dikarenakan adanya tekanan antara tulang pipi dan otot bibir.
  • Cemberut: Cemberut dapat menyebabkan kerutan diwajah, sama seperti tertawa berlebihan karena pada saat cemberut biasanya dahi mengernyit yang dapat menimbulkan kerutan dibagian dahi.
  • Genetik: Faktor genetik juga dapat menyebabkan kerutan pada kulit.
  • kebiasaan merokok
  • Penggunaan kosmestik yang salah: kebiasaan pemakaian kosmetik yang salah dapat menimbulkan kerusakan pada kulit.

Bagaimana Mencegah Kerutan di Wajah?

Sebelum mengatasi kerutan di wajah dengan bantuan medis atau klinik estetika, kamu bisa mencoba beberapa cara di bawah ini. Diantaranya:

  • Tidak terlalu sering mencuci muka
  • Memakai skincare yang mengandung vitamin C
  • Menghindari memicingkan mata dengan memakai kacamata
  • Rutin minum coklat hangat
  • Mengkonsumsi ikan salmon
  • Posisi tidur terlentang
  • Menerapkan perawatan kulit paling dasar seperti: menghindari paparan sinar matahari secara langsung, memakai tabir surya SPF 30, selalu menggunakan pelembap dan tidak merokok

 

Baca juga: Penuaan Dini, Serba-serbi Penyebab dan Cara Mengatasinya

Bagaimanakah Cara Mengatasi Kerutan di Wajah dengan Perawatan Estetika?

Jika kamu memang sudah tidak tahan lagi dengan kerutan-kerutan di wajah kamu yang mengganggu, kamu bisa serahkan pada ahlinya. Kamu bisa kunjungi Klinik Estetika yang telah berpengalaman dibidangnya. Sebelum kamu melakukan beberapa perawatan, pastikan kamu berkonsultasi dahulu dengan dokter kulit atau dokter kecantikan, untuk menentukan metode perawatan apa yang sesuai dengan kondisi kulitmu.

Nah berikut beberapa cara mengatasi kerutan di wajah dengan bantuan medis:

  • Retinoid:

    retinoid merupakan turunan vitamin A yang dapat merangsang kolagen dan bekerja dengan cara menetralisir radikal bebas yang dapat memicu kerusakan kolagen, jenis protein ini penting karena daoat membuat kulit sehat dan tampak muda. Krim retinoid hanya digunakan pada malam hari, jika digunakan pada siang hari sangat sensitive pada sinar UV

  • Cara mengatasi kerutan di wajah dengan Filler:

    mengandung Asam Alfa Hidroksi (AHA) merupakan kelompok asam asalami yang banyak ditemukan didalam buah yang bekerja dengan cara mengangkat lapisan atau sel kulit, dan meningkatkan ketebalan lapisan kulit terutama bagian dalam.

  • Antioksidan:

    Antioksidan merupakan senyawa yang memiliki fungsi untuk mencegah atau memperlambat kerusakan sel yang dapat ditemukan secara alami pada buah-buahan dan sayur-sayuran.

  • Peeling:

    Peeling bertujuan membuang lapisan atas kulit, serta dapat menumbuhkan kulit baru yang terlihat lebih muda.

  • Dermabrasi:

    Dermabrasi bertujuan untuk mengikis lapisan kulit terluar dengan menggunakan alat khusus, setelah perawatan dermabrasi akan tumbuh kulit baru yang lebih kencang

  • Mikrodermabrasi:

    Mikrodermabrasi sama seperti dermabrasi yang bertujuan untuk meremajakan kulit yang dilakukan dengan mengikis lapisan kulit terluar.

  • Suntik botoks:

    Dengan Suntik Botulinum Toksin, kamu bisa menghilangkan beragam kerutan yang muncul di area dahi, mata, pipi, dan lainnya. Selain itu, Suntik botox (Botulinum Toksin) bisa digunakan untuk membentuk bibir, memancungkan hidung, dan memperbesar bentuk mata.

  • Cara mengatasi kerutan di wajah dengan metode Laser resurfacing:

    laser resurfacing dapat merangsang produksi kolagen agar tumbuh kulit baru yang lebih kencang.

  • Cara mengatasi kerutan di wajah dengan Microneedling:

    Perawatan ini biasanya digunakan untuk memperbaiki dan mengatasi masalah kulit wajah seperti bekas jerawat, garis dan kerut halus, kulit kendur, pori-pori besar, rosacea, melasma, serta masalah kulit lainnya.

Tapi ingat yaa, jangan salah pilih klinik estetika atau tergiur karena harga murah. Sebab harga murah tak menjamin kualitasnya. Pilihlah klinik estetika yang sudah kompeten dan memiliki dokter ahli.

Baca juga: Kenali Bahaya Seks Bebas, Mulai dari Hamil di Luar Nikah sampai dengan Terjangkit Penyakit Menular Seksual!

Perawatan Bebas Kerutan di Klinik Estetika Pandawa

Jika kamu tertarik dan ingin mendapatkan kulit wajah sehat, bebas kerutan, bebas jerawat, dan bebas kusam serta ingin tampak lebih muda. Kamu wajib mencoba rangkaian treatment kulit di Klinik Estetika Pandawa. Selain perawatan atasi penuaan dini, kami menyediakan, Chemical peeling, infuse whitening, facial premium, microneedling, filler, botox hingga tanam benang (thrift lift).

Dokter ahli kulit kecantikan akan melayani kamu beserta teknologi modern dan terjamin higienis. Sebelum tindakan baiknya berdiskusi dengan dokter ahli untuk mendapatkan perawatan yang tepat dan aman sesuai kondisi kulit.

Nah bila kamu tertarik, kamu juga bisa ikut konsultasi online atau reservasi online di nomor 0821-1141-0672/ 021-62313337 atau dapat mengklik link KONSULTASI GRATIS.

Share:

Satu pemikiran pada “9 Cara Efektif Samarkan Kerutan di Wajah, Kamu Wajib Tahu”

Komentar ditutup.