Konsultasi Dokter Online Konsultasi Dokter Online
Gedung Baja Tower B, Lt. GF2, Jl. Pangeran Jayakarta No.55, Jakarta Pusat. 10730.
klinikpandawa@gmail.com
0811-742-777

Artikel Kesehatan

Blog Details Image
November 17, 2024

Waspada Penyakit Fimosis pada Bayi dan Anak

Penyakit fimosis adalah kondisi di mana kulup penis tidak dapat tertarik ke belakang dari kepala penis. Pada bayi dan anak-anak, fimosis merupakan kondisi yang umum terjadi karena kulit penis masih melekat erat pada kepala penis. 

Meskipun pada beberapa kasus fimosis akan membaik dengan sendirinya seiring pertumbuhan anak, namun ada juga kasus di mana fimosis memerlukan perawatan khusus atau bahkan intervensi medis. 

Penyakit Fimosis

Pada bayi, sakit fimosis umumnya tidak berbahaya dan tidak memerlukan pengobatan. Kulup bayi biasanya meregang dan memungkinkan kepala penis terarik ke belakang secara alami saat bayi tumbuh.

Namun, pada beberapa kasus, fimosis pada bayi dapat menyebabkan masalah, seperti infeksi saluran kemih (ISK) atau kesulitan buang air kecil. Pada anak-anak dan orang dewasa, fimosis dapat menyebabkan berbagai masalah, seperti nyeri, infeksi, dan kesulitan buang air kecil. Berikut adalah rinciannya:

1. Pada Bayi

Pada bayi baru lahir dan hingga usia 3 tahun, fimosis adalah kondisi yang normal. Kulup bayi biasanya melekat erat pada kepala penis. Kulup bayi akan meregang secara alami seiring pertumbuhannya. Namun, pada beberapa kasus, bayi dengan fimosis mungkin menunjukkan gejala berikut:

  • Kulup sulit atau tidak bisa ditarik ke belakang kepala penis walaupun sudah berusia di atas 3 tahun.
  • Ujung penis tampak bengkak saat mencoba menarik kulup ke belakang.
  • Bayi menangis atau rewel saat buang air kecil (bisa jadi tanda infeksi saluran kemih).
  • Muncul kemerahan atau iritasi pada kulit kulup atau kepala penis.

2. Pada Anak

Berikut adalah ciri-ciri atau Tanda Fimosis pada Anak (Anak-anak usia 3 tahun ke atas)

  • Kesulitan menarik kulup ke belakang kepala penis.
  • Nyeri saat ereksi, buang air kecil, atau saat mencoba menarik kulup ke belakang.
  • Pembengkakan pada penis.
  • Kulup tampak merah dan iritasi.
  • Sensasi terbakar atau gatal pada penis.
  • Keluarnya nanah dari bawah kulup (tanda infeksi).
  • Sulit buang air kecil (biasanya terjadi pada kasus yang parah).

Jika anak Anda mengalami gejala atau gangguan akibat fimosis, terutama disertai nyeri, bengkak, atau kesulitan buang air kecil, segera konsultasikan dengan dokter untuk mendapatkan diagnosis dan penanganan yang tepat.

CTA Konsultasi Dokter Online

Prosedur Medis Fimosis

Pengobatan fimosis pada bayi dan anak bisa lewat berbagai cara tergantung pada tingkat keparahannya. Berikut adalah dua prosedur medis utama untuk mengatasi fimosis pada bayi dan anak:

1. Pemberian Obat

Pemberian obat merupakan pilihan awal untuk mengatasi fimosis pada bayi dan anak, terutama pada kasus yang ringan. Obat yang umumnya berguna dalam penanganan penyakit fimosis antara lain:

  • Krim steroid: Krim steroid membantu mengurangi peradangan dan pembengkakan pada kulup, sehingga memudahkan untuk menariknya ke belakang. 
  • Obat antijamur: Jika fimosis disebabkan oleh infeksi jamur, dokter akan meresepkan obat antijamur dalam bentuk krim, salep, atau tablet. 
  • Antibiotik: Jika fimosis disebabkan oleh infeksi bakteri, dokter akan meresepkan antibiotik dalam bentuk oral atau intravena. Lamanya penggunaan antibiotik tergantung pada jenis dan tingkat keparahan infeksi.

2. Sunat

Sunat adalah prosedur bedah untuk mengangkat kulup. Metode sunat merupakan pilihan definitif untuk mengatasi fimosis dan mencegahnya kambuh kembali.

Namun, sunat pada bayi dan anak umumnya hanya dilakukan pada kasus-kasus berikut:

  • Fimosis yang parah dan tidak merespon pengobatan dengan obat.
  • Fimosis yang berulang kali kambuh.
  • Fimosis yang menyebabkan komplikasi, seperti infeksi saluran kemih yang parah.

Prosedur sunat pada bayi dan anak umumnya dilakukan dengan anestesi lokal, sehingga pasien tidak merasakan sakit.

Atasi Penyakit Fimosis Pada Anak bersama Klinik Utama Pandawa

konsultasi dokter online gratis klinik pandawa

Klinik Utama Pandawa yang juga merupakan klinik bedah terbaik ini menyediakan layanan medis yang komprehensif dan berkualitas tinggi untuk mengatasi kondisi fimosis pada anak-anak. 

Tim dokter kami yang berpengalaman dalam urologi anak akan memberikan penanganan yang sensitif dan terapeutik untuk membantu anak Anda mendapatkan perawatan terbaik yang mereka butuhkan.

Dengan pendekatan yang komprehensif dan perhatian terhadap kenyamanan pasien, Klinik Utama Pandawa siap membantu anak Anda pulih dari fimosis dengan aman.

CTA Konsultasi Dokter Online

Referensi
  • Boston’s Children Hospital (N/A), Phimosis and Paraphimosis.
  • National Library of Medicine (2012), Phimosis in Children.
Tag Here
Mulai Chat
Halo!
Dokter spesialis Klinik Utama Pandawa siap menjawab keluhan Anda.